Format Nomor Imei Ponsel

Akoey Jr.
By -
0
Melanjutkan posting sebelumnya, seperti yang saya janjikan untuk membahas mengenai kode-kode angka yang terdapat pada nomor Imei. Seperti yang sudah dijelaskan sabelumnya, nomor Imei terdiri dari 15 digit angka diantara angka tersebut adalah mengandung arti atau keterangan.
Sebelumnya kembali saya ulas mengenai apa itu Imei adalah International Mobile Equipment Identity (IMEI), Terdiri dari 15 digit angka berupa kode. IMEI ini digunakan sebagai nomor identifikasi ponsel Anda. Di dalamnya terdapat informasi mengenai kode negara, kode assembling, kode manufaktur, dan serial number yang dapat dilihat dengan menekan *#06#.

Nah langsung saja kita lihat format IMEI yang baku berikut ini:
AA BBBB CC DDDDDD E
artinya adalah AA menjelaskan Kode negara, BBBB adalah kode final Assembly, kemudian CC merupakan kode manufaktur, DD berarti nomor seri (serial number), dan terakhir E adalah merupakan kode tambahan.

Selanjutnya gabungan antara kode AA dan BBB biasa disebut dengan Type Approval Code (TAC), sedangkan kode manufaktur adalah menerangkan bahwa kode tersebut mewakili perusahaan pembuat ponsel, dimana setiap produsen pembuat ponsel memiliki kode yang berbeda. Berikut daftar kode vendor manufaktur :
  • 01 - AEG
  • 02 - AEG
  • 07 - Motorola
  • 40 - Motorola
  • 10 - Nokia
  • 20 - Nokia
  • 30 - Ericsson
  • 40 - Siemens
  • 41 - Siemens
  • 44 - Siemens
  • 47 - Option International
  • 50 - Bosch
  • 51 - Sony
  • 51 - Ericsson
  • 60 - Alcatel
  • 70 - Sagem
  • 75 - Dancall
  • 80 - Philips
  • 85 - Panasonic
Demikian sedikit penjelasan mengenai format dan kode angka yang tertera pada nomor IMEI, Kemudian untuk cara mengidentifikasi kode-kode lainnya seperti kode Negara dan final assembly anda bisa langsung mendapat bantuan dari sebuah situs, jika anda ingin mempelajarinya silakan kunjungi www.numberingplans.com.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)