Apa Itu OS Android?

Akoey Jr.
By -
6
Sebagai salah satu Sistem operasi Ponsel yang sedang berkembang saat ini, android cukup berpengaruh bagi perkembangan dunia seluler. Dengan banyaknya vendor yang menluncurkan ponsel dengan menggunakan OS ini, semakin banyak pula pengguna yang beralih dari Sistem operasi Symbian ke Android ini.

Terkadang sebagai user kita hanya bisa menggunakan dan menikmatinya, tanpa mengerti apa itu Sistem operasi Android. Kalau boleh saya kutip sedikit dari Bang Wiki, Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang buat menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Pada awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., sebagai pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel. Kemudian setelah itu untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.

Pada peluncurannya tanggal 5 November 2007, Android bersama Open Handset Alliance kemudian menyatakan mendukung pengembangan standar terbuka pada perangkat seluler. Dan di lain pihak berbarengan dengan itu Google merilis kode–kode Android di bawah lisensi Apache, sebuah lisensi perangkat lunak dan standar terbuka perangkat seluler.

Pada saat ini, terdapat dua jenis distributor sistem operasi Android di dunia. Yang pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan yang kedua adalah yang benar–benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD). Begitu singkatnya mengenai Android sebagai sistem operasi ponsel yang masih harus berusaha keras untuk melambung di pasar Indonesia ini.

Posting Komentar

6Komentar

  1. toktok baru mampir nih..tech selalu berkembang..pantau teruss..thanks infonya nih

    BalasHapus
  2. Android emang lagi naik daun...
    Terimakasih infonya sob

    BalasHapus
  3. maju terus android, btw nokia ga gabung android project yah?

    BalasHapus
  4. aku pernah dapet kabar kalo android mau berekspansi ke OS komputer..bener nggak sih kabar itu??

    BalasHapus
  5. @Richa: iya makasih dah mampir ya..
    @Serba Ter: betul Sob, sangat pesat perkembangannya, yhanks.
    @r10: Sip Sob, maju juga Blogger Indonesia. hehe...
    @Faril: iya kabarnya seperti itu Gan, setelah dipakai di tablet, selanjtnya ke PC. thanks ya..

    BalasHapus
  6. Wanna have an android phone, what do you think of Samsung Galaxy 3?

    BalasHapus
Posting Komentar