Menginstal sistem operasi windows dengan flashdisk kini sangat diminati, sebagai altrnatif untuk menginstal netbook yang tidak dilengkapi DVD Rom, atau laptop atau notebook yang memang sudah rusak DVD nya, Tanpa harus menggunakan DVD external, proses instalasi Windows 7 atau windows 8 dapat dilakukan dengan mudah. Berikut saya berikan tutorialnya.
Pastikan sobat sudah punya file Windows Installernya dalam bentuk image file atau dengan ekstensi file *.iso, kalau belum copy saja dari CD dan bikin iso file dengan software isomaker seperti UltraIso. Selanjutnya…
Download software Universal USB Installer (klik disini). Software ini sebetulnya diperuntukan buat nginstal OS Opensource seperti Linux, Ubuntu, Kubuntu, Fedora, dan speciesnya.. Tapi disini juga bisa digunakan untuk menginstal windows 7 dan 8, Boleh dicoba buat XP. Jangan khawatir buat Win 7 atau 8 sudah saya pakai bahkan sering.
Setelah downlaod, langsung saja jalankan softwarenya, lihat gambar :
Prhatikan gambar diatas, sepertinya saya sudah tidak perlu jelaskan lagi apa yang ditunjukkan oleh panah-panah asmara diatas, saya anggap sobat sudah paham tentang itu :). kalau sudah sampai disitu, tinggal klik tombol Create dan tunggu sampai selesai program mengcopy dan membuat bootloader pada USB Flashdisk. Setelah selesai membuat installer USB ini sobat tinggal lakukan setting Bios untuk mengatur First Booting dari USB Flashdisk pada netbook atau laptop untuk melakukan instalasinya.